Wednesday, August 27, 2008

(Cooking With Love) Memasaklah Dengan Penuh Cinta














Dalam rangka promosi buku Cooking With Love, Tribute untuk alm. Bunda Inong, panitia buku CWL meminta kita melakuan upload pada hari yang sama. Aku sendiri sebetulnya belum pernah ketemu langsung dengan alm. Bunda Inong, hanya beberapa kali berkirim email karena pesan toples bergambar, atau sekedar bertanya resep ini itu, cara memasaknya. Tapi walaupun belum pernah ketemu dan hanya bersapa lewat email, beliau seperti sudah kenal lama, akrab, obrolannya asyik, memang seperti yang sering dibicarakan orang alm. Bunda Inong itu orang yang sangat baik, mau berbagi ilmunya. Sedikit menyesal karena belum sempat bertemu langsung dengan beliau.

Sebetulnya nggak nyangka kalau resep yang pernah aku uji coba akan dimuat dibuku ini. Karena beberapa waktu lalu (hampir dua tahun lalu sih..) pernah email ke mbak Wiwit kalau mau ikutan, pas dikasih liat daftar yang sudah memberikan uji cobanya kok kebanyakan kue semua ya? Yang masakan belum banyak. Padahal aku paling anti masak. Lihat resep-resep alm.Bunda Inong…wah susah-susah ya? Maklum aku paling nggak bisa masak, bisanya buat kue itupun yang gampang-gampang. Tapi berbekal ilmu yang alm Bunda Inong ajarkan, memasak untuk orang-orang tercinta harus dengan bumbu cinta, agar masakan yang kita masak menjadi enak. Kemudian Bismillah coba buat Botok Teri dan Kangkung Belacan, kata suami, "tumben kamu masak?" Senyum aja hehe…. Begitu jadi, suguhin ke suami, dan kata suami, “enak banget nih kangkungnya…segar! Botoknya juga enak”. Alhamdulillah… Bener yang alm. Bunda Inong bilang, memasaklah dengan penuh cinta. Al-Fatihah buat alm.Bunda Inong. Semoga semua amal ibadah dan ilmu yang alm. Bunda Inong ajarkan diterima disisi Allah SWT. Amin ya robbal alamin. Terima kasih banyak Bunda, semoga ini akan menjadi tabunganmu disana. Amin.

Terima kasih tak terhingga buat tim penyusun buku CWL, hanya Allah SWT yang bisa membalas kebaikan kalian. Amin.

Adapun video Cooking With Love (CWL) pun bisa didownload di link ini:
http://web.me.com/pinot/cookinglove/video.html. Dan sebaiknya video dilihat dengan suara ya. Karena asli, musiknya keren banget!

Akhir kata, jangan lupa ya beli buku ini, dan praktekkan ilmu memasak dengan penuh cinta, insya Allah akan makin disayang suami, anak-anak dan keluarga.

"Program Upload Day "Cooking With Love" ini diselenggarakan oleh We Are Mommies Indonesia - http://wrm-indonesia.org/"

No comments: